Minggu, 14 Oktober 2012

Koperasi Sekolah


KOPERASI DI SEKOLAH

Setiap sekolah di Indonesia sudah terlihat memiliki koperasi sekolah. Koperasi sekolah merupak unit usaha yang didirikan sekolah yang beranggotakan para siswa sekolah yang bersangkutan, gunanya untuk mempermudah siswa memperoleh sesuatu yang berhubungan dengan kebutuhan sekolah seperti : alat tulis, makanan, buku pelajaran, buku tulis dan peralatan gambar.
Koperasi sekolah adalah salah satu dari berbagai jenis koperasi lainnya, seperti koperasi simpan pinjam, koperasi unit desa, dan sebagainya.
            Dengan adanya koperasi sekolah, kebersihan dan kesehatan makanan untuk para siswa dapat terjaga dengan baik,karena biasanya makanan yang masuk di koperasi sekolah akan diperiksa dengan baik mengenai kualitasnya.
            Selain itu dengan adanya koperasi disekolah dapat digunakan sebagai ajang bagi siswa untuk belajar berorganisasi, belajar mengelola unit usaha dan belajar mandiri, karena selain teori yang didapat dikelas siswa dapat langsung melakukan parktik di dunia nyata. Struktur organisasi di koperasi disekolah meliputi anggota, penggurus, badan pemeriksa, Pembina, pengawas, dan badan penasehat.
            Dewan penasehat dn pengawas biasanya dijabat oleh kepala sekolah, guru, ataupun salah satu orang wali murid yang biasanya memiliki pengalaman dan pengelolaan koperasi. Pada waktu tertentu koperasi sekolah juga melakukan rapat sekolah yang sifatnya terbuka dan menjamin hak bersuara para anggotanya yang merupakan usulan, evaluasi, pembenahan dan juga kritik dan saran.
Koperasi sekolah memiliki cirri – cirri tersendiri, yaitu :
Ø  Koperasi sekolah hanya dibuka pada jam istirahat, sebelum pelajaran dimulai dan sesudah jam pelajaran selesai.
Ø  Anggota daro koperasi sekolah adalah selama siswa yang bersangkutan sekolah di tempat koperasi sekolah tersebut didirikan. Jika siswa tersebut keluar atau sudah lulus, dia tidak lagi menjadi anggota koperasi sekolah.
Ø  Koperasi sekolah tidak memiliki badan hukum.
Ø  Bertujuan sebagai praktik koperasi.
Ø  Tempat untuk melatih tanggung jawab, disiplin, etos kerja dan saling bekerja sama antar siswa.


Terima Kasih karena telah membaca,, ^.^

Tidak ada komentar:

Posting Komentar